Dok. BPBD Pacitan

Terkait program penanganan dan peningkatan pembangunan pasca bencana oleh pemerintah kabupaten Pacitan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengadakan pembekalan Jitupasna (Kajian dan Penghitungan Paska Bencana) serta pembekalan risiko bencana.

Kawasan atau daerah terdampak sangat banyak, dan untuk kerusakan mencapai  kurang lebih 196 titik longsor dan tanah gerak serta sekitar 82 titik kerusakan desa di kategorikan kerusakan berat dan selebihnya di kategori sedang dan ringan.Diharapkan untuk para peserta pembekalan dapat menyampaikan kepada masyarakat terdampak, agar mengetahui secara mendetail langkah pertama yang di lakukan setelah bencana, penangulanagan dan penyelamatan.

Peserta tidak kurang dari 140 orang terdiri dari 82 kepala desa dan para relawan.Pujiono selaku Kepala seksi kedaruratan dan logistik BPBD menyatakan harapannya pada masyarakat yang terdampak untuk selalu mempunyai kajian ben memulai dan membangun kembali pasca bencana. Pujiono mengharapkan yang utama peningkatan sosial serta ekonomi warga terdampak, Karena mereka membutuhkan.

Misi BPBD kabupaten Pacitan adalah meminta kepada seluruh warga agar memahami penanggulangan pasca bencana. Peserta diminta untuk mengisi responden yang sesuai dengan keadaan sesungguhnya agar pemerintah segera menangani dan menindaklanjuti daerah terdampak. Semetara itu Pemerintah kabupaten Pacitan akan segera melakukan pendataan selama 2 hari berturut turut, yang dilakukan mula rabu 24/1 “Di maksudkan untuk mempercepat perbaikan infrastruktur dan mepercepat pemberian bantuan yang akan di lakukan oleh pemerintah” Ulas pujiono.

(Anjar/Budi/Riyanto/Kominfo)

WhatsApp chat