Bupati Pacitan Indartato Meresmikan Gedung SKB Disaksikan Dirjen PAUD, Wakil Bupati, DPRD Pacitan.

Bupati Pacitan bersama Dirjen Paud dan Dikmas Harris Iskandar,Ph.D selasa ,(09/01/2018)siang, meresmikan gedung (SKB) di kelurahan Sidoharjo Pacitan. Pada kesempatan itu hadir pula wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo, Direktur pembinaan pendidikan dan keaksaraan Kementrian Pendidikan RI, Ketua DPRD,Sekretaris daerah serta pejabat di lingkup Kabupaten Pacitan.

“ Dengan adanya gedung SKB ini bisa membawa Pacitan menjadi lebih baik dengan gaya desain oleh Bapak Haris. Dan mohon doa restu semoga Pacitan menjadi lebih baik ke depan” ujar Bupati Pacitan Indartato.

Usai meresmikan gedung SKB secara simbolis, Haris berberharap, Semoga bisa sebagai tempat bermanfaat bagi masyarakat untuk pusat-ketrampilan menuju masa depan.

Dia menambahkan, adanya permintaan ketrampilan yang sangat besar dan bisa berubah sewaktu-waktu, harus ada pusat-pusat kursus yang dimotori oleh pemerintah. Sehingga Pacitan mampu bersaing secara skill di sektor apapun.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pacitan berharap pada Tahun 2018 Gedung SKB sudah terkumpul jadi satu lokasi, dengan tambahan 2 gedung baru untuk ruang kantor tata usaha dan guru. Serta dilakukanya pengurukan lokasi gedung yang sebagian masih sawah. Gedung yang berada di Kebonagung akan diserahkan ke desa.

Pelatihan- pelatihan ini sangat diperlukan untuk masyarakat menuju lebih baik, dengan menyiapkan SDM sesuai keinginan pasar.

(wan31/Kominfo)

WhatsApp chat