Jangan Takut Tamasya Ke Pacitan

Banyak yang bertanya-tanya, amankah berwisata ke Pacitan setelah beredar kabar diberbagai media Kejadian Luar Biasa (KLB) Hepatitis A yang terjadi akhir-akhir ini. Bupati Pacitan Indartato dengan tegas mengatakan berwisata di Pacitan sangat aman dari Virus tersebut. “Masalah ini secara umum sudah selesai,” ungkap Bupati disela Tilik Warga di Sudimoro Kemarin 18/07.

 Pihaknya menegaskan bahwa sampai sekarang tidak ada pasien baru, meski diakui Bupati bahwa satu dua pasien sempat kambuh karena memaksakan diri beraktivitas, itu pun masyarakat yang berada di timur Pacitan, dan kenyataan wilayah wisata berada di barat Kota Pacitan yang kenyataannya bebas Hepatitis A.

 Meskipun harus menjajal berwisata di timur kota, Bupati pastikan tetap aman, karena kini sudah tidak ada penyebaran virus, termasuk di Sudimoro sekalipun, didukung penyebaran penyakit Hepatitis A tidak terjadi di daerah wisata. “Meski KLB, harus diketahui bersama bahwa penyebaran penyakit itu hanya 0,17 persen saja dari seluruh masyarakat, dan terlokalisasi,” papar Dia.(budi/anjar/riyanto/wira/DiskominfoPacitan).

Bupati Serahkan Air Bersih dan Lihat Kondisi Terkini Sudimoro

Meski hingga kini nihil pasien baru, namun beberapa pasien Hepatitis A yang sudah diperbolehkan pulang di Kecamatan Sudimoro terpaksa harus kembali di rawat di Puskesmas setempat. Kondisi tersebut membuat Bupati Pacitan Indartato merasa sedih. “Jangan beraktivitas dulu sebelum benar-benar sehat,” ujar Dia saat menjenguk pasien dan Tilik Warga penyerahan Bantuan Air Bersih di tiga desa di Kecamatan Sudimoro kemarin 17/07.

 Dari awal pemerintah memang serius menyelesaikan pagebluk ini, terlebih didukung Pemprov Jatim dan Pemerintah Pusat. Meski sebenarnya Hepatitis A atau biasa disebut Sakit Kuning ini notabene bukan penyakit berbahaya, cukup istirahat cukup dan makan bergizi akan sembuh dengan sendirinya. Namun pemerintah ogah pasif, dari awal Bupati dan seluruh jajaran di garis terdepan.

 Termasuk akar permasalahan yang ditengara masalah air, sesuai dengan arahan Bupati, Kepala Pelaksana BPBD Pacitan Didik Alih Wibowo mengatakan wilayah KLB Hepatitis A menjadi prioritas utama, mendahului wilayah kering kritis dan kering langka. “Satu desa bisa sampai empat tangki,” ungkapnya.

 Kemudian, jamban juga kerap dituding menjadi penyebab penyebaran, konon ceritanya banyak warga yang masih menggunakan jamban komunal, Bupati mengambil jalan dengan menerjunkan seluruh Perangkat Daerah (PD) supaya mempunyai desa binaan. Caranya yakni mendata KK yang masih menggunakan jamban komunal, setelah sebelumnya Gubernur Jawa Timur Khofifah juga akan memberi bantuan yang sama. “Termasuk bersama kami akan mencari sumber air baru,” imbuhnya. (budi/anjar/riyanto/wira/DiskominfoPacitan).

Hepatitis A Sudah Terkendali

Keterangan foto: Penderita hepatitis A paska opname melakukan kontrol dokter di Puskesmas Sudimoro.

Pemerintah Kabupaten Pacitan bersama pihak-pihak terkait berhasil mengendalikan laju wabah penyakit hepatitis A. Dimana total jumlah warga terpapar mencapai 975 orang. “Jumlah penderita kini semakin turun,” kata Bupati Indartato ketika kegiatan press release di ruang rapat, Senin (1/7/2019). Dari data Dinas Kesehatan (Dinkes) diketahui, jumlah penderita penyakit kuning yang masih menjalani rawat inap disejumlah fasilitas kesehatan milik pemerintah per tanggal 1 Juli hanya tinggal 30 orang. Mereka berada di Puskesmas Sudimoro, Ngadirojo, Wonokarto, Tegalombo, dan RSUD dr. Darsono.
Penurunan angka penderita terjadi setelah keluarnya SK No : 188.45/973/KPTS/408.12 tanggal 25 Juni 2019 tentang penetapan status Kejadian Luar Biasa Hepatitis A. Dengan ditetapkannya status itu tindakan penanggulangan akan lebih intensif dalam memutus mata rantai penularan penyakit, sampai semua penderita sembuh dan tidak ditemukan kasus baru. Kegiatan pengendalian sudah dilakukan oleh semua lini di jajaran Pemda Pacitan dibantu Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan Propinsi Jawa Timur, TNI, POLRI, FETP Unair, para relawan dan dukungan semua sektor.

Pengendalian meliputi tatalaksana kasus yang lebih intensif, surveilans kesehatan yang lebih akurat, pengendalian faktor resiko, dan edukasi pencegahan pada masyarakat. Jika kemudian tidak ditemukan kasus hepatitis A baru status KLB kemungkinan dapat diakhiri paling cepat pertengahan bulan ini. (arif/nasrul/juremi tomas/humaspacitan/diskominfopacitan) *)

Pemerintah Pacitan Fokus Ringankan Biaya Pengobatan Pasien Hepatitis A

Usai  penetapan Kejadian Luar Biasa (KLB) Bupati Pacitan Indartato akan segera melakukan langkah-langkah untuk menyikapi Virus Hepatitis A yang menyerang 8 Puskesmas di 4 Kecamatan yang ditengarai terjadi sejak pertengahan bulan Ramadhan lalu.

 “Supaya tidak semakin menyebar di wilayah lain. Termasuk diantaranya kita melakukan droping air bersih ke daerah tersebut,” ujarnya disela menjenguk pasien di RSUD dr. Darsono Pacitan pagi ini 26/06.

 Bupati juga mengatakan bahwa sejak awal kasus tersebut menyebar pihaknya telah melaporkan pagebluk ini ke Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur yang langsung merespons kasus ini dengan terjun memantau langsung perkembangannya. “Seluruh petugas kesehatan diterjunkan sejak minggu kemarin. Gerak cepat mereka dapat menahan penyebaran,” papar Indartato.

 Selanjutnya pemerintah akan berupaya meringankan biaya pengobatan pasien yang dirawat di puskesmas ataupun di rumah sakit. “Semoga saja kita bisa membantu mereka, dengan bantuan provinsi,” tandas Dia. (budi/anjar/riyanto/wira/DiskominfoPacitan).