Pemerintah Pastikan UNBK Tanpa Kendala

Hari pertama UNBK Wabup Yudi Sumbogo Pantau Langsung SMA/SMK di Kecamatan Pacitan.Tujuan tersebut memastikan ujian tanpa ada kendala sekecil apapun contohnya masalah listrik,komputer dan jaringan internet.Selain kota,pantauan Pemerintah Kabupaten Pacitan juga akan dilakukan di daerah secara merata.Hasil pantauan selanjutnya akan dilaporkan ke Provinsi. “Kami Pemerintah memastikan tidak ada kendala sedikitpun salah satu upaya kami contohnya koordinasi dengan PLN, memastikan tidak ada pemadaman selama UNBK berlangsung” terang Wabup Yudi Sumbogo.

Tim Diskominfo

Rapat Kordinasi Pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2018

Dari luas wilayah Kabupaten Pacitan baru 20,63 persen yang bersertifikat,dan masih ada 470.285 bidang yang belum memiliki kepastian hukum.Hadir Wabup Yudi Sumbogo mewakili Bupati Indartato,Sekda Suyo Wiyono,Staf ahli Bupati dan Kapolres. “PTSL memberikan keuntungn untuk Pemerintah maupun masyarakat” singkat Wabup Yudi Sumbogo mewakili Bupati Indartato.

Tim Diskominfo

Diklat Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan Ke-187

Acara ini diselenggarakan oleh BKPPD Kabupaten Pacitan bertempat di gedung Karya Dharma Kabupaten Pacitan. Wabup Yudi Sumbogo mewakili Bupati Indartato membuka Diklat Kepemimpinan tingkat IV angkatan ke-187. Diikuti oleh 30 peserta dan dilaksanakan selama 100 hari.

Tim Diskominfo Pacitan

HUT Satpol PP ke-68 Dirangkaikan dengan HUT Satlinmas ke-56 Dan HUT Damkar ke-99 Di Pendopo Pacitan

Apel dan Simulasi Pilkada dalam rangka HUT Satuan Polisi Pamong Praja ke-56 dan HUT Satlinmas ke-56 serta HUT Damkar ke-99 dilaksanakan langsung di Pendopo Kabupaten Pacitan. Diawali dengan Lomba Devile diikuti oleh TNI,Polri,dan Seluruh anggota OPD Kabupaten Pacitan. Dilanjutkan Apel dan secara langsung di pimpin oleh Bupati Indartato didampingi Wabup Yudi Sumbogo.Turut hadir Muspida dan Pejabat Pemerintah Kabupaten Pacitan.Serta acara ditutup dengan diadakannya simulasi yang di lakukan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pacitan, Satlinmas dan Damkar dalam pengamanan Pilkada 2018 dan Pilp[res 2019. “Tingkatkan kualitas dalam bertugas dan senantiasa siap siaga dalam menjaga ketertiban,serta ketentraman masyarakat khususnya jelang Pilkada dan Pilpres” Bupati Indartato dalam membaca sabutan Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo.

Tim Diskominfo

Apel dan Bakti Sosial Dalam Rangka HUT PPNI Ke-44

Acara dilaksanakan di lapangan Desa Sedayu Kecamatan Arjosari. Dihadiri Oleh Bupati Indartato, Wabup Yudi Sumbogo, perwakilan DPRD, Dinkes Pacitan,direktur RSUD dr.Darsono Pacitan dan Para Jajaran DPD PPNI Kabupaten Pacitan serta Warga Desa Sedayu. Apel sendiri diikuti 300 peserta dari PPNI Kabupaten Pacitan. Acara itu juga dilanjutkan dengan penyerahan bantuan langsung oleh Bupati Indartato kepada 31 warga kurang mampu sebesar 1 juta rupiah dan satu bantuan rumahlayak huni atas nama Sangir, sebesar 20 juta rupiah. Selain itu juga diadakan donor darah dan pengobatan gratis.

Diskominfo Pacitan