Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2019

Perjalanan bangsa Indonesia hingga kini tidak dapat dipisahkan dengan peran Guru. Bahkan guru mulai berperan aktif sejak Indonesia belum merdeka. Mereka berjuang dalam berbagai bentuk baik melalui organisasi maupun langsung ke medan perang. Pada saat Indonesia merdeka dan sampai detik ini guru terus berjuang untuk bangsanya. Guru menempatkan diri sebagai elemen penting dalam meningkatkan kualitas dan membangun karakter manusia Indonesia sehingga pembangunan dalam rangka mengisi kemerdekaan Republik Indonesia dapat dilaksanakan secara berkelanjutan hingga sekarang. Oleh karena itu, sangat tepat tema Peran Strategis Guru dalam Mewujudkan SDM Indonesia Unggul sebagai tema peringatan HUT Ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2019.

Adapun peringatan HUT ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2019 tingkat Kabupaten Pacitan dilaksanakan pada Selasa tanggal 26 November 2019 di Stadion Pacitan yang beralamat di Kelurahan Sidoarjo Kecamatan Pacitan. Kegiatan tersebut dihadiri hampir seluruh guru di kabupaten Pacitan yang bergabung di dalam organisasi PGRI yang jumlahnya hampir 6000-an orang. Selain para guru, hadir juga dalam kegiatan tersebut beberapa undangan antara lain Wakil Bupati Pacitan, Drs. H. Yudi Sumbogo serta Forkompimda Pacitan yang lain, Ketua PGRi Provinsi Jawa Timur, Drs. Ikhwan Sumadi, M.Pd, Para Kepala Dinas di lingkup Pemkab Pacitan.

Pada kesempatan tersebut wakil Bupati Pacitan, Drs. H. Yudi Sumbogo mengutip pidato Mendikbud RI, Nadiem Makarim. Kutipan tersebut berisi beberapa poin antara lain menyampaikan rasa simpatinya untuk para guru di Indonesia karena tugas mulia dan akan memberlakukan format yang ideal agar guru benar-benar bisa melaksanakan tugasnya secara maksimal sehingga peserta didik semakin berkualitas. Dan guru tidak lagi dibebani masalah administrasi. Di sisi lain, secara pribadi, Bupati Pacitan juga berterima kasih kepada guru yang telah berjasa besar. “Saya berterima kasih dan menaruh hormat yang setinggi-tingginya kepada bapak-ibu guru karena keberhasilan siapapun termasuk saya tidak lepas dari peran dan jasa guru”. Selain itu, Wakil Bupati Pacitan juga menyampaikan beberapa hal yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pacitan dalam rangka memajukan pendidikan sekaligus bentuk perhatian Pemerintah kabupaten Pacitan terhadap guru. Untuk pemajuan pendidikan, Pemkab Pacitan senatiasa melaksanakan perbaikan berbagai sarana dan prasarana pendidikan serta selalu mengajukan penambahan jumlah guru kepada Pemerintah Pusat. Pemerintah Kabupaten Pacitan juga mulai memperhatikan kesejahteraan guru utamanya GTT sesuai kekuatan sumber daya yang ada dengan bukti mulai tahun 2020 honor guru GTT akan berbeda dengan tahun sebelumnya. Beliau berharap guru di Pacitan lebih kreatif lagi dan secepatnya beradaptasi dengan perkembangan sekarang ini, yakni era distruptif Revolusi Industri 4.0.

Sementara itu, Ketua PGRI Provinsi Jawa Timur, Drs. Ichwan Sumadi, M.Pd menyebutkan bahwa PGRI senantiasa memperjuangkan para guru agar mereka lebih tenang dalam mengemban tugas sebagai pendidik dan pengajar generasi muda bangsa. Pak Ichwan juga memuji Pemerintah Kabupaten Pacitan yang menaruh perhatian lebih kepada pendidikan di Kabupaten Pacitan dan telah mencari jalan keluar kesejahteraan guru di Pacitan serta juga selalu mendukung kegiatan yang diadakan oleh PGRI kabupaten Pacitan.

Di bagian lain, Ketua PGRI Kabupaten Pacitan, Drs. H. Supriyono, M.Pd menjelaskan bahwa banyak kegiatan yang sudah dilakukan oleh PGRI Kabupaten Pacitan sebagai rangkaian peringatan HUT PGRI ke-74 dan Hari Guru Nasional tahun 2019. Kegiatan tersebut dilakukan pada tiap kecamatan antara lain bakti sosial penyaluran air bersih ke beberapa daerah yang mengalami kekeringan, penyantunan terhadap anak yatim-piatu, lomba kreasi, lomba olah raga, dan lain-lain. Ketua PGRI Pacitan juga merasa bangga karena kualitas guru di Pacitan tidak kalah di tingkat provinsi maupun nasional. Hal itu dapat dilihat pada nilai UKG yang relatif bagus dan di atas rata provinsi serta nasional. Beliau juga berharap pada anggota PGRI Pacitan untuk senantiasa mengemban tugas mulia sebagai guru dengan penuh tanggung jawab dan berkaitan dengan hal yang mendukung tugas mereka, termasuk kesejahteraan, PGRI secara proporsional dan berjenjang selalau berupaya secara maksimal agar tahap demi tahap kesejahteraan guru di Pacitan utamanya yang GTT bisa berubah.

Rangkaian kegiatan Peringatan HUT ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2019 Tingkat Kabupaten Pacitan yang sebagai tuan rumah PGRI Cabang Kecamatan Pacitan ini juga dimeriahkan oleh Koes Plus Mania yang anggotanya terdiri atas anggota PGRI Cabang kecamatan Pacitan, Kelompok Paduan Suara ¬Bahana Nirwana STKIP PGRI Pacitan, Paguyuban Karawitan SMA N 1 Pacitan, tari massal SMK N 2 Pacitan serta disemarakan oleh paguyuban UMKM yang menjajakan berbagai makanan dan minuman di sekitar tempat dilaksanakan kegiatan apel. Di sela-sela kegiatan juga dilaksanakan penyerahan bibit pohon oleh perwakilan Balai Besar Bengawan Solo kepada para anggota PGRI sebagai bukti peran serta para anggota PGRI kabupaten Pacitan ikut menjaga kelestarian lingkungan.
(Kontributor: Bakti)

WhatsApp chat