Hari Ibu ; Bunda Efi Serahkan Hadiah Juara Lomba Foto

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemenang lomba foto dalam rangka hari ibu tahun 2021, Efi Suraningsih Penasehat Organisasi Wanita Kabupaten Pacitan menyerahkan hadiah kepada para pemenang. Penyerahan dilakukan di Pendopo Kabupaten Pacitan (22/12) dalam acara Peringatan Hari Ibu tingkat kabupaten.

Hadiah yang diserahkan berupa piagam penghargaan dan uang pembinaan. Selain itu ada merchandise dari Bupati Pacitan.

Ada 3 pemenang dari jenjang SD dan 3 dari jenjang SMP. Mereka terpilih dari sekitar 4000 peserta.

Peraih juara 1 untuk jenjang SD adalah Adelia Sifani (SDN 1 Gondosari), juara 2 Panji Kafi Al Jawi (SDN Wiyoro), sedangkan juara 3 Teresa Oktafianasari (SDN Banjarsari). Untuk jenjang SMp, juara 1 adalah Aftnisa Indirani Chifara (SMPN 1 Bandar), juara 2 Sindi Alinsya (SMPN 3 Sudimoro), dan juara 3 Sakhi Juliano Khozin (SMPN 1 Ngadirojo).

Efi Suraningsih berharap agar wanita bisa sejajar dengan pria. “Wanita harus tangguh dan kuat, mengisi pembangunan dengan potensinya” ujarnya.

Menanggapi peringatan hari ibu yang digelar hari ini, Efi menyampaikan bahwa walaupun dilaksanakan secara terbatas dan penuh kesederhanaan, acara hari ini sangat berkesan (Dinaspendidikan/DiskominfoPacitan).

Disparpora Ajak Masyarakat Bangkitkan Ekonomi Kreatif Pacitan

Selaras dengan visi misi Bupati Pacitan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui sektor agraris, pariwisata serta sektor unggulan lainnya. Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pacitan menggelar lomba Foto Ekonomi Kreatif dan Lomba Kreasi Karya Kriya.
Perlombaan Kreasi Karya Kriya ini merupakan kegiatan seni yang menitik-beratkan kepada keterampilan tangan dan fungsi untuk mengolah bahan baku yang sering ditemukan di lingkungan untuk menjadi benda-benda yang tidak hanya bernilai pakai, tetapi juga bernilai estetis.
Sedangkan lomba Foto Ekonomi Kreatif, selain bertujuan untuk mempromosikan dan meningkatkan daya jual produk unggulan Pacitan, juga diharapkan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan di Pacitan melalui promosi foto wisata.
PLT Kepala Bidang Pengembangan Kelembagaan Dan Sumber Daya Pariwisata, Cipta Suprayitna menyampaikan harapannya agar perlombaan ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat Pacitan.
“Saya berharap perlombaan ini dapat memunculkan bakat-bakat kreatif masyarakat, untuk lebih berkembang dan maju sehingga bisa meningkatkan perekonomian demi kesejahteraan masyarakat Pacitan.” Ungkap Cipta.
Pengumpulan Lomba Kreasi Karya Kriya dan Lomba Foto Ekonomi Kreatif ini masih terbuka untuk umum sampai tanggal 1 Desember 2021. Pemenang lomba akan diumumkan pada tanggal 4 Desember 2021, setelah melalui tahap penjurian oleh juri yang berkompeten.
Pengumuman pemenang lomba akan diumumkan melalui akun instagram @disparporapacitan dan pemenang akan mendapatkan apresiasi berupa sertifikat, piala dan uang pembinaan jutaan rupiah. (DisparporaPacitan/DiskominfoPacitan).

Lomba Foto; Pemenang Sesungguhnya Adalah Kesadaran Tanam Pohon

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menggelar perhelatan kontes foto. Hal ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Menanam Pohon yang jatuh pada tanggal 28 November nanti.

“Kita buat Hari Menanam Pohon tahun ini meriah. Kami gaungkan melalui berbagai upaya. Salah satunya dengan lomba foto,” ungkap Joni Maryono, Kepala DLH Pacitan, Senin (22/11).

Visi Bupati Pacitan sangat selaras dengan komitmen negara kita untuk meningkatkan kualitas lingkungan hidup pada Climate Of Party 26 yang baru saja dihelat di Glasgow, dimana Indonesia menargetkan perubahan iklim dengan kebijakan hutan atau biasa disebut nol deforestasi.

“Saya menilai kegiatan kita sukses besar. Karena peserta membludak. Bahkan di last minutes, semakin banyak peserta yang mengirimkan karyanya.” Lanjutnya.

Berdasar rekap yang dilakukan panitia, sejumlah 97 akun Instagram telah berpartisipasi dalam lomba. Dengan jumlah total karya foto yang dilombakan mencapai 212 karya.

“Saya berharap pesan Bupati Pacitan yang ingin kami sampaikan dari kegiatan ini bisa masuk. Bahwa menanam pohon bukan hanya untuk mengincar hadiah perlombaan saja. Tapi kemenangan yang sesungguhnya adalah adanya kesadaran dan kepedulian masyarakat Pacitan terhadap pentingnya menanam pohon, menjaga Bumi.” Pungkas Joni. (DLHPacitan/DiskominfoPacitan).