Ada 4 venue pada yang disiapkan pada prosesi Rawat Jagat 2023, selain panggung utama di perempatan Penceng, tiga titik lain disiapkan untuk masyarakat. Salah satunya di venue 1 yang dihelat di depan SMPN 1 Pacitan, Jalan Ahmad Yani, Alun-alun Selatan.

 

Anak-anak dari jenjang SD hingga SMA dan SLB dari berbagai sekolah akan menunjukkan kebolehannya. Mereka berhak menunjukkan kebolehannya dalam berseni, mengusung Tema yakni Kurangi Sampah Plastik.

 

Mereka sebagai generasi muda akan belajar menjaga alam serta memproyeksikan Rawat Jagat, dari hal yang sederhana melalui pertunjukan seni dan budaya dan menjadi kebiasaan menjaga alam Pacitan. (PemkabPacitan).

WhatsApp chat