Pelatihan Operator SID Versi 3.10 Bersama 10 Desa Binaan KOMPAK

Pemerintah Kabupaten Pacitan dalam hal ini Dinas Komunikasi Dan Informatika bersama KOMPAK Selasa tanggal 11 Juli 2017 mengadakan pelatihan kepada 10 operator SID binaan KOMPAK dengan narasumber Kasi Infrastruktur Teknologi Informatika Dinas Komunikasi Dan Informatika Joko Purmanto dan Wira Swastika ( owner konsultan arsitek ) dengan jumlah 10 desa binaan KOMPAK. Diantaranya operator dari Desa Bungur, Desa Jetak, Desa Wonoanti, Desa Tahunan, Desa Gemaharjo, Desa Tegalombo, Desa Ketrro, Desa Pucangombo, Desa Ngumbul, dan Desa Bubakan. Dalam pelatihan ini ternyata 10 desa binaan KOMPAK telah melakukan inputing data kedalam aplikasi SID, disamping itu ternyata sebanyak 10 desa binaan KOMPAK telah memanfaatkan Sistem Informasi Desa (SID) untuk mendukung pelayanan administrasi yang mudah dan cepat.

Dalam hal ini Kasi Infrastruktur Teknologi Informatika Joko Purmanto menyampaikan untuk kegiatan pelatihan ini akan berlanjut sampai beberapa tahap juga menekankan pentingnya sebuah sistem informasi desa yang terkait dengan keterbukaan informasi di Desa untuk mendukung pelayanan administrasi yang mudah dan cepat.
Selain itu pengurus kompak Kabupaten Pacitan Irwandi menyampaikan pengelolaan SID versi 3.10 ini belum sepenuhnya mampu menjawab kebutuhan untuk perbaikan tata kelola Desa binaan KOMPAK, hal ini masih terkait dengan beberapa masalah teknis dan kapasitas operator SID yang ada di Desa.

Berbagai tantangan dan kebutuhan tersebut perlu ditangani agar pemanfaatan SID dapat dioptimalkan melalui pelatihan-pelatihan seperti hari ini yang telah dilaksanakan KOMPAK bekerjasama dengan Dinas Komunikasi Dan Informatika. (Wr/Ryt diskominfo)

Puluhan Kelompok Ramaikan Gema Takbir Keliling

Puluhan kelompok takbir keliling dari berbagai sekolah, instansi pemerintah, dan kelompok masyarakat berpartisipasi pada gelaran malam takbiran Idul Fitri 1438 H. Mereka diberangkatkan Bupati Indartato bersama Wakil Bupati Yudi Sumbogo dari depan kantor bupati untuk selanjutnya menyusuri rute yang telah ditentukan, Sabtu (24/6/2017). “Ini menjadi kemenangan setelah sebulan berpuasa di bulan Ramadhan. Dengan ukhuwah islamiyah kita dengungkan asma Allah SWT, ” ujar Bupati usai pemberangkatan.

takbir keliling pacitan

Setelah diberangkatkan para peserta kemudian menyusuri rute yang ditentukan. Yakni start Jalan Jaksa Agung Suprapto (depan halaman pendopo), Jalan Diponegoro, belok kiri arah perempatan Penceng. Selanjutnya peserta menyusuri Jalan Basuki Rahmad hingga pertigaan Pembangunan Grup dan belok kiri. Sampai di perempatan makam Giri Sampurno, peserta berbelok kekanan menyusuri jalan Veteran untuk selanjutnya finish di alun-alun Kota.

Peserta Gema Takbir sendiri terdiri tiga kelompok. Yakni kelompok A yang berisikan para pelajar, kelompok B ( desa/kelurahan di Kecamatan Pacitan), dan kelompok C berisi dinas maupun instansi.

Selama mengikuti kegiatan para peserta dilarang membawa petasan dan ronthek. Kecuali alat music pendukung takbir, misalnya rebana, seruling, bedug dan lainnya. Mereka juga diperbolehkan membawa mobil pick up untuk membawa peralatan pendukung. Diantaranya pengeras suara dan sound sistem. (arif/tarmuji/pranoto/humaspacitan)

Lima Pejabat Puskesmas dan Satu Tenaga Administrasi Menempati Tempat Yang Baru di Akhir Ramadhan

Mutasi ataupun rotasi jabatan di jajaran Pemerintah adalah hal yang wajar, bertujuan untuk meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN). Pada hari Rabu 21/6 2017 di ruang peta kantor Bupati Pacitan, sebanyak 5 Kepala UPT Puskesmas di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Pacitan dan 1 tenaga administrasi di Kelurahan Ploso siang ini resmi di lantik Bupati Pacitan Indartato.
Antara lain :
1. dr. Imam Sujono
– Jabatan lama sebagai Kepala UPT Puskesmas Pakis baru
– Jabatan baru sebagai Kepala UPT Puskesmas Punung
2. dr.Rabindra loka Nugraha
– Jabatan lama sebagai Kepala UPT Puskesmas Ketro wonojoyo
– Jabatan baru sebagai Kepala UPT Puskesmas Arjosari
3. drg. Sri candra dewi
– Jabatan lama sebagai Dokter Gigi Muda UPT Jeruk
– Jabatan baru sebagai Kepala UPT Puskemas Jeruk
4. dr. Sunu Pamadyo Tanjung Ismoyo
– Jabatan lama sebagai Dokter UPT Puskesmas Jeruk
– Jabatan baru sebagai Kepala UPT Puskesmas Pakis Baru
5. dr. Agnes Suryaning. Mr
– Jabatan lama sebagai Dokter Muda di Puskesmas Wonokarto
– Jabatan baru sebagai Kepala UPT Puskesmas Ketrowonojoyo
6. Robingatun
– Jabatan lama sebagai Pejabat Pengumpul Data Pemberdayaan Masyarakat dan Pembangunan di Kelurahan Ploso
– Jabatan baru sebagai Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan Masyarakat di Kelurahan Ploso

Bupati Indartato dalam sambutannya menyampaikan bahwa dikarenakan kebutuhan yang mendesak di kecamatan Punung, dokternya kosong maka harus segera diisi kekosongannya dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Fitri sehingga pelayanan kesehatan bisa lebih baik.
Ada beberapa kepala Puskesmas yang dialih tugaskan, juga ada yang dipromosikan. Dokter senior diberikan tempat yang lebih luas lagi.

Pak In berpesan kepada dokter yang dilantik khususnya dalam rangka Idul Fitri, diminta untuk siap siaga untuk melayani masyarakat.

Dalam pelantikan ini hadir wakil Bupati Yudi Sumbogo, Sekda, Asisten, Staf Ahli
Para kepala OPD , Kepala Bagian Pemerintahan dan Perbatasan juga Kepala Bagian Humas Protokol, PLT Kepala Dinas Kesehatan dan Lurah Ploso. (Ryt/Diskominfo)

Dorong Minat Menulis Jurnalistik Siswa Sejak Dini, 19 Sekolah Mitra Replikasi Ikuti Pelatihan Jurnalisme Siswa.

Siswa sekolah juga punya hak untuk memberikan masukan terhadap layanan pendidikan yang mereka terima. Siswa sekolah bisa mendorong perbaikan layanan sekolah melalui tulisan atau berita. Berita dan tulisan siswa ini bisa dipublikasikan dengan menggunakan majalah dinding sekolah, media sosial, media online, dan website sekolah.
Sebagai usaha untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam membuat dan mempublikasikan tulisan tentang layanan sekolah, Dinas Pendidikan bekerjasama dengan Kinerja ADB menyelenggarakan Pelatihan Jurnalisme Siswa. Kegiatan Jurnalisme Siswa ini diikuti oleh 19 sekolah mitra replikasi se-kabupaten Pacitan. Setiap sekolah mengirimkan peserta sebanyak 2 orang siswa dan 1 orang guru pendamping.

Kegiatan pelatihan Jurnalis Siswa ini dilaksanakan selama 2 hari. Bertempat di Gedung Karya Dharma Kabupaten Pacitan. Dari pelatihan ini diharapkan akan menumbuhkan minat siswa – siswi untuk menekuni dunia Jurnalistik.
“Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengembangkan bakat, minat, dan keterampilan siswa terkait dengan dunia jurnalistik.” Ucap Anang Sukanto dari perwakilan KINERJA ADB.
Senada dengan Anang, peserta pelatihan juga terlihat antusias mengikuti pelatihan ini. Sesekali terlontar pertanyaan dari peserta pelatihan untuk menegaskan materi yang disampaikan narasumber.
Dwi Yoga, salah satu peserta dari SMPN 1 Kebonagung merasa sangat senang sekali bisa mendapatkan ilmu jurnalistik dari pelatihan Jurnalis Siswa ini. Peserta bisa langsung belajar dari narasumber Yayan Sakti Suryandaru Ketua Departemen Komunikasi Unair dan Agus Hariyanto Redaktur www.sindopos.com.
“Dari pelatihan ini saya berharap akan bisa meningkatkan pengetahuan dan wawasan saya terkait jurnalistik” ungkap Yoga disela-sela pelatihan.

Safari Ramadhan bangun komunikasi rakyat dengan Pemerintah

Pacitan- Sudah seharusnya pemerintah untuk selalu memantau perkembangan warganya, hal itu pula yang dilakukan Bupati Pacitan, khususnya bupati. selain untuk memantau perkembangan warganya, safari ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan pemerintah dengan masyarakatnya.

Safari Ramadhan yang ke delapan dilaksanakan di Dusun Pulorejo, Desa Kemuning, Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan. Kegiatan ini dirangkaikan dengan pemberian bantuan untuk masjid/mushola dan juga memberikan sembako untuk warga yang kurang beruntung.

Seperti kegiatan safari Ramadhan di daerah yg lain Bupati Indartato, dan Wakil Bupati pacitan Yudi sumbogo yang di dampingi Istri dan dikuti para pejabat daerah.

Dalam sambutan singkatnya pada senin(12/6/2017) pak In menyampaikan bahwa kita harus berbuat baik untuk kepentingan masing-masing. beliau juga menyampaikan maaf atas kedatangan beliau yang terlambat.

Acara dilanjutkan tauziah oleh bapak H.Samsudin dari MUI dalam dakwah singkatnya mengharapkan agar semua muslim bisa meningkatkan kadar keimanannya sehingga dalam menjalankan hidup bermasyarakat akan lebih tentram sembari menunggu waktu untuk berbuka puasa dan dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah.