Ada Romantisme Berwisata ke Pacitan Saat Hujan

Jelang libur panjang Natal dan Tahun Baru Desember mendatang, Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Pacitan terus mempersiapkan diri menyambut ledakan pelancong dari kedatangan domestik maupun mancanegara.

“Banyak wisatawan yang datang dan menikmati hujan,” kata Turmudi Kepala Disparbudpora yang merasa tidak mempersoalkan cuaca akhir-akhir ini. dirinya menyadari bahwa wisatawan mempunyai motivasi sendiri dan tidak terpaku pada cuaca yang selalu cerah, wisatawan justru memandang rintik hujan sebagai bentuk romantisme dan kehangatan.

Disparbudpora juga bersyukur lantaran banjir beberapa pekan terakhir tidak terjadi di area wisata baik yang dikelola Pemda, Desa, Bumdes dan yang lain. Termasuk kata Turmudi akses menuju tempat wisata tetap aman dan nyaman.

Bicara pariwisata dirinya juga harus melihat kebudayaan yang beraneka ragam, menjadi bumbu pariwisata yang dilengkapi produk UMKM. “Sesuai perintah Bapak Bupati, Target PAD harus terpenuhi, termasuk bagaimana yang dibutuhkan pelaku UMKM Pacitan tercukupi,” ungkap Kadis.

Memang PAD yang ditargetkan dari Rp. 9 Miliar menjadi Rp. 11 Miliar telah melampaui, padahal momentum akhir tahun masih 2 bulan lagi membuat Turmudi dan timnya merasa lebih siap berkreasi untuk menarik lebih banyak wisatawan yang berkunjung.

Sehingga memunculkan ide untuk memaksimalkan kebudayaan Pacitan yang tercatat 98 kebudayaan ini harus dimaksimalkan dengan kemasan Calender of Event patut segera dikenalkan kepada calon wisatawan. “Pariwisata kita selalu berdampingan dengan aneka kebudayaan dan UMKM yang menjadi mimpi wisatawan,” tambah dia.

Sembari itu tim Disparbudpora yang telah memetakan kota-kota yang prospektif untuk dijajaki telah terpasang billboard di area strategis, sehingga mereka tahu keindahan dan keragaman wisata yang dipunyai Pacitan. “Wisman juga mulai ada peningkatan kedatangan di Pacitan, kemarin saya lihat sendiri di Pancer,” pungkas Turmudi. (PemkabPacitan).

Saat Menparekraf dan Bupati Sepakat Promosikan Wisata Pacitan

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melakukan kunjungan kerja ke Pacitan. Selama di Kota 1001 Gua sejumlah kegiatan digelar untuk promosi wisata dan pengembangan ekonomi kreatif.

Mengawali kegiatan menteri memberangkatkan Fun Run 10K. Titik pemberangkatan di obyek wisata Sentono Gentong dan finish Pantai Srau. Uniknya, di antara peserta tampak menparekraf Sandiaga Uno dan Bupati Indrata Nur Bayuaji.

“Yuk kerja bersama untuk kebangkitan ekonomi Kabupaten Pacitan berbasis pariwisata dan ekonomi kreatif,” ucap Sandiaga sesampainya di garis finish, Sabtu (12/3/2022) pagi.

Sandiaga menyebut selama dua tahun dilanda pandemi, sektor ekonomi begitu terpukul. Namun, semua pihak di Pacitan harus tetap optimis. Apalagi sesuai data yang ada upaya vaksinasi di Pacitan hampir tuntas.

Dia pun berpesan agar protokol kesehatan tetap ditegakkan, termasuk pula di obyek wisata. Menteri berharap dapat membantu menghadirkan lebih banyak event untuk mendukung promosi wisata.

“Sedangkan untuk kebutuhan infrastruktur yang masih perhatian seperti yang disampaikan Pak Bupati, itu akan kita ditabulasi untuk diusulkan,” tambah Sandi.

Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji berterimakasih atas kehadiran menparekraf ke wilayah yang dipimpinnya. Dia berharap dukungan pemerintah dalam upaya membangun sektor pariwisata. Harapannya ke depan menjadi pengungkit ekonomi.

Bahkan Mas Aji menyebut Sandiaga layaknya magnet. Artinya, kehadiran menteri dengan sendirinya menjadi sarana promosi yang jitu. Bupati menegaskan sektor pariwisata memang diproyeksikan menjadi lokomotif ekonomi Kota 1001 Gua.

“Yang Mas Menteri saksikan mungkin baru 30 persennya. Selebihnya masih banyak sekali. Jika diperkenankan nanti kami ingin menampilkan semua potensi wisata yang ada,” Ucap Mas Aji kala mendampingi menparekraf menyerahkan hadiah bagi peserta.

Selama berada di Pacitan menparekraf juga menghadiri Sosialisasi Regional Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) di Pantai Ngiroboyo. Berikutnya menparekraf berdiskusi bersama para pelaku ekonomi di pendopo kabupaten. Acara tersebut dikemas dalam Workshop Kata Kreatif.

Mengakhiri kunjungan kerjanya, Sandiaga meresmikan Pujasera Ina Makmur di Jalan Basuki Rahmad. Unit usaha itu menjadi pusat penjualan kuliner, fesyen, dan produk unggulan lokal itu diharapkan menjadi sarana terbukanya peluang kerja. Lagu ‘Manis dan Sayang’ ciptaan Koes Plus yang dinyanyikan Sandiaga menjadi penanda berakhirnya acara. (Pemkab Pacitan)

Coba Qris; Pembayaran Tiket Wisata Non Tunai

Di era digital ini, transaksi dengan metode pembayaran elektronik sudah tidak asing lagi bagi sebagian masyarakat Indonesia. Salah satu metode pembayaran elektronik yang cukup populer saat ini adalah QR payment atau pembayaran dengan menggunakan kode QR.
Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga melakukan uji coba e-ticketing berbasis QRIS di destinasi wisata Goa Gong pada Selasa (7/12). Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) merupakan standarisasi pembayaran menggunakan metode QR Code dari Bank Indonesia agar proses transaksi dengan QR Code menjadi lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya.
Disparpora Kabupaten Pacitan menggandeng Bank Jatim melakukan pendampingan dan pemantauan kepada petugas lapangan dalam penggunaan e-ticketing non tunai. Setelah uji coba e-ticketing/payment ini selesai, Disparpora akan melakukan evaluasi jika ada kekurangan agar system yang digunakan benar-benar siap untuk masyarakat.
Dalam kesempatan ini, Kadisparpora, T.Andi Faliandra mengatakan, “Pembayaran non tunai ini kami kerjakan dengan bank jatim dengan tujuan mencegah kebocoran yang ada, selain itu sistem seperti ini akan memudahkan pelanggan dalam mempercepat pembayaran, juga dapat mengurangi risiko penularan covid19 melalui uang tunai.”
Kedepannya pembayaran e-ticketing menggunakan QRIS ini akan diberlakukan di semua destinasi wisata di Kabupaten Pacitan, khususnya pada 9 destinasi wisata yang dikelola pemerintah. Diharapkan penggunaan e-ticketing ini dapat memudahkan pengunjung dengan pembayaran non tunai melalui e-money seperti ovo, linkaja, gopay dan sejenisnya. Sehingga dengan adanya kemudahan ini, pertumbuhan ekonomi dalam sektor pariwisata diharapkan dapat berkembang lebih pesat. (DisparporaPacitan/DiskominfoPacitan).

Bukan Hoax…! Wisata Pacitan Kembali Buka

Upaya pembukaan destinasi wisata yang terus dilakukan oleh Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) kabupaten Pacitan kini berbuah manis. Pasalnya, saat ini Kabupaten Pacitan sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 60 Tahun 2021, tentang PPKM Level 3, Level 2, dan Level 1 Covid-19 di Jawa dan Bali berhasil turun level menjadi level 2 setelah sebelumnya berada di level 3 selama 4 bulan.
Disparpora Pacitan secara seremonial menggelar acara pembukaan destinasi wisata yang dilaksanakan di Pantai Klayar, (18/11). Acara pembukaan destinasi wisata ini ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji sebagai bentuk rasa syukur telah dibukanya destinasi wisata di Pacitan dan penyerahan sertifikat CHSE kepada kepala kawasan. Dengan dibukanya destinasi wisata Pacitan oleh Bupati hari ini, maka masyarakat bisa kembali berwisata ke Pacitan mulai Jumat, 19 November 2021.
Dalam kesempatan ini, Bupati Pacitan menyampaikan rasa syukurnya, dengan adanya penurunan level tersebut merupakan hasil kerja keras semua pihak, “harapannya bisa turun level lagi sehingga perekonomian bisa naik,” ungkap Mas Aji
Hal ini tentu sesuai dengan visi misi Bupati Pacitan, yaitu untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui sektor agraris, pariwisata dan sektor unggulan lainnya.
Sementara Kejari Pacitan, Hendri Antono yang turut hadir dalam acara ini juga berpesan bahwa penurunan level 2 ini merupakan amanat. Sebagai lembaga penegakan hukum, akan terus mengawal dan menghimbau masyarakat untuk tetap taat aturan dan protokol kesehatan ketika berkunjung ke kawasan wisata di Pacitan.
Kadisparpora Pacitan, Andi Faliandra memastikan dengan persiapan yang cukup lama, mulai dari sertifikasi CHSE dan barcode PeduliLindungi di tiap kawasan, seluruh kawasan wisata siap menerima kunjungan wisatawan.
“Rasa syukur karena kita sudah masuk di level 2 ini, tidak harus diikuti dengan euphoria yang berlebihan, tapi harus diikuti dengan penerapan protokol kesehatan yang kuat, sehingga tidak memunculkan cluster baru” ungkap Andi, di kesempatan yang sama.
Wilayah yang masuk dalam kategori level 2 diperkenankan membuka destinasi wisatanya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Adapun syarat dan ketentuan berkunjung ke destinasi wisata di Pacitan diantaranya adalah Kapasitas pengunjung 25%, Wajib mematuhi protokol kesehatan, Wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi untuk skrining, Anak usia dibawah 12 tahun diperbolehkan masuk dengan pengawasan orang tua, dan pengunjung wajib sudah vaksin minimal dosis pertama. (DisparporaPacitan/DiskominfoPacitan).

Jadi Narsum Webinar Universitas Hang Tuah, Bupati Aji Berbagi Gagasan Konsep Pengembangan Sektor Industri Kreatif dan Pariwisata Pacitan

Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji mendapat kehormatan untuk menjadi narasumber Webinar Nasional Kewirausahaan Ekonomi Kreatif Dan Pariwisata Dalam Perspektif Kemaritiman yang diselenggarakan oleh program studi (Prodi) Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hang Tuah Surabaya, pada Selasa (3/8/2021) secara daring.

“Ini momentum bagi saya untuk bisa berbagi gagasan tentang konsep dan strategi pengembangan ekonomi masyarakat Pacitan melalui pengembangan sektor industri kreatif dan pariwisata. Sesuai dengan visi kami Masyarakat Pacitan yang Sejahtera dan Bahagia, sektor pariwisata akan menjadi salah satu penopang pertumbuhan ekonomi Pacitan,” tukas Bupati Aji.

Di awal paparannya, Bupati menyebut membicarakan pariwisata ditengah Pandemi COVID-19 tentu menjadi bahasan yang sangat menarik.
“Jadi bicara tentang kebahagiaan ditengah kesedihan yang berlangsung hanya saja saya menyakini bahwa semua hal pasti ada waktunya, artinya badai pasti berlalu tidak ada yang abadi, termasuk COVID-19 itu sendiri, entah kita nanti bisa bersahabat dengan COVID-19 atau COVID-19 hilang dari dunia ini,”jelasnya.

Tentunya, kata Bupati Aji, peluang di dunia pariwisata kedepan nanti akan disongsong. Sementara, kata dia, saat ini adalah menyimpan rindu bersama-sama.

“Kangen kita bersama-sama untuk berwisata untuk piknik sehingga pada saatnya nanti bisa betul-betul berwisata yang berkualitas,”ujar dia.
Dalam kaitan dengan penataan wisata bahari, Bupati Aji mengatakan dirinya memiliki beberapa kebijakan yang mendukung pariwisata ini yang itu tercantum dalam visi misi Bupati Pacitan.

“Yaitu masyarakat Pacitan yang sejahtera dan bahagia, di sini di misi yang ketiga adalah meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui sektor agraris, kemudian sektor pariwisata serta sektor unggulan lainnya, artinya waktu kami bikin visi misi ini betul-betul kami menyantumkan kami tulis disitu pariwisata,”ujarnya.

Sebagai bentuk keseriusan dalam penataan sektor pariwisata, Bupati mengatakan fokus di RPJMD yang sedang disusun di 2021 sampai 2026 ini tertulis prioritas pembangunan peningkatan Daya Tarik Wisata (DTW).

“Dan kawasannya juga kami cantumkan ada Pantai Buyutan, Pantai Klayar, Pantai Watu Karung, Pantai Srau, Pantai Pancer Door dan Pantai Taman, di sini bisa dilihat dari sekian wisata atau potensi wisata yang saya sampaikan, yang kami cantumkan adalah destinasi wisata yang khususnya wilayah pantai atau bahari,”papar mantan Ketua DPRD Pacitan ini.

Bukan tanpa dasar Bupati menyebut wisata bahari menjadi salah satu fokusnya. Hal itu, kata dia, seperti riset yang dilakukan bahwa pengunjung itu akan lebih banyak datang ke pantai daripada tempat wisata yang lain secara berulang.

“Artinya kami mempunyai wisata gua yang sangat indah sekali adanya goa gong, tapi biasanya pengunjung datang ke goa itu hanya sekali, maksimal dua kali, tapi ketika ke pantai bisa berkali-kali dan ada aktivitas yang dilakukan di pantai yang itu bisa menambah lama tinggal dari para pengunjung. Maka dari itu kami fokus mencantumkan pantai-pantai yang akan kami kembangkan kedepannya,”paparnya.

Mengakhiri paparnnya, Bupati berharap, webinar yang diselenggarakan oleh universitas Hang Tuah ini bisa lebih memperkenalkan potensi Kabupaten Pacitan secara lebih luas.

Dalam seminar nasional daring tersebut, juga turut menjadi narasumber adalah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, Komisi XI DPR RI Kamrussamad dan Dosen Administrasi Publik Universitas Hang Tuah Budi Rianto. (Pemkab Pacitan)