
Melambung; Corona Tembus 67 Kasus

Bupati Pacitan Indartato bersama Sekretaris Daerah Heru Wiwoho berkunjung ke Pasar Minulyo, Kamis pagi (28/01) (Foto. Pemkab Pacitan)
Pemerintah Daerah Kabupaten Pacitan benar-benar membuktikan prinsipnya yang tidak alergi terhadap kritik maupun saran yang bersifat membangun, dengan terjun langsung ke pasar Minulyo Pacitan dimana akhir-akhir ini disampaikan sepi pengunjung, lantaran langkah 3T oleh pihak Dinkes Pacitan.
Hal tersebut sekali lagi adalah buntut akan ditemukannya kasus Covid-19, baik dari pedagang maupun keluarga pedagang. Meski akhirnya kabar tersebut dibumbui, sampai-sampai beredar kabar hoax penutupan Pasar Minulyo.
Sedang di lain hal kondisi Minulyo tetap aman terhadap virus corona, karena sebagian besar pedagang maupun pembeli tertib protokol terhadap kesehatan.
Bupati Pacitan Indartato yang berkunjung pagi ini (28/01) bersama Sekretaris Daerah Heru Wiwoho dan jajaran terkait menyapa para pedagang dan pembeli. Dengan protokol kesehatan ketat rombongan kecil tersebut lalu berbagi masker, vitamin dan sembako untuk mereka yang menjalani karantina.
“Hari ini saya lihat pasar Minulyo semakin menggeliat dibanding hari-hari kemarin, ini sesuai laporan ketua paguyuban,” Kata Pak In, sapaan Bupati Pacitan Indartato usai kunjungannya.
Pemda maupun Satuan Tugas Percepatan Covid-19 (STPC) Kabupaten Pacitan selanjutnya tetap memprioritaskan kesehatan masyarakat, walaupun tetap tidak akan mengorbankan sisi ekonomi dengan bekal kunci kesadaran seluruh komponen. “Setiap saat kita akan datang dan pantau,” lanjut dia. (bd/haf/ryt/sus/dzk/rch/tk/DiskominfoPacitan).
Penambahan pasien terkonfirmasi hari ini tidak sebanyak sebelumnya, atau hanya 22 kasus baru. “Alhamdulilah turun dibanding hari kemarin,” ucap Jubir Satuan Tugas Percepatan Covid-19 (STPC) Kabupaten Pacitan Rachmad Dwiyanto (27/01).
Sementara itu pasien sembuh juga terkonfirmasi melampaui penambahan kasus baru yang mencapai 27 orang. Sedang angka kematian akibat Covid-19 juga dikabarkan nihil. “Semoga keadaan ini menjadi awal kebaikan dalam pengelolaan Covid-19 di Pacitan,” lanjut Kepala Diskominfo Pacitan itu.
Sembari menunggu jalannya program vaksinasi, masyarakat tetap dihimbau untuk melanjutkan melakukan protokol kesehatan dengan metode baru yakni 7M, supaya Kabupaten Pacitan menjadi zona hijau bebas Covid-19.
Sementara detail kasus baru hari ini berasal dari wilayah Sudimoro sebanyak 3 kasus, Punung 1, Pacitan 13, Kebonagung 1, Arjosari 3 dan Nawangan 1 kasus. (DiskominfoPacitan).
https://covid19.pacitankab.go.id